BERITA TERKINI: PELANTIKAN DOKTER KECIL

UPACARA BENDERA & PELANTIKAN DOKTER KECIL
TAHUN AJARAN 2024/2025

Pada hari Senin, 20 Januari 2025, SD Santo Antonius 02 mengadakan upacara bendera dan dilanjutkan dengan pelantikan dokter kecil. Petugas upacara bendera adalah siswa-siswi kelas 5. Calon dokter kecil adalah siswa-siswi kelas 4 Upacara bendera hari ini dihadiri oleh Dr. Puriyanto Wahyu Nugroho dan Ibu Sri Agustin Wulandari, SE. Pembina dalam upacara bendera kali ini adalah Dr. Puri. Upacara tersebut berlangsung khidmat, diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah. Selain itu, pelantikan dokter kecil menjadi momen penting untuk mendidik siswa tentang pentingnya kesehatan dan peran mereka dalam menjaga kebersihan serta kesehatan di lingkungan sekolah.

Pesan yang disampaikan oleh Dr. Puri dalam pelantikan dokter kecil pada upacara bendera di SD Santo Antonius 02 mengingatkan kepada anak-anak untuk menjaga kesehatan, terutama saat musim hujan seperti ini. Ada tiga hal penting yang disampaikan oleh Dr. Puri:

  1. Menjaga Kebersihan Diri dan Lingkungan: Dr. Puri mengingatkan agar anak-anak selalu menjaga kebersihan diri, seperti mencuci tangan dengan sabun secara rutin, serta menjaga kebersihan lingkungan sekitar, terutama dengan menghindari adanya jentik nyamuk. Caranya dengan mengubur barang-barang yang sudah tidak terpakai, serta sering menguras bak mandi agar terhindar dari penyakit yang disebabkan oleh nyamuk, seperti demam berdarah.
  2. Istirahat yang Cukup: Mengingat musim hujan dapat memicu pilek dan batuk, Dr. Puri menekankan pentingnya menjaga imun tubuh agar tetap kuat dan terhindar dari virus. Ia juga mengingatkan agar anak-anak yang sedang pilek atau batuk selalu menutupi mulut saat batuk atau bersin, guna mencegah penyebaran virus ke teman-teman di sekitar mereka.
  3. Mengonsumsi Makanan Bergizi dan Banyak Minum Air Putih: Dr. Puri mengingatkan agar anak-anak mengonsumsi makanan sehat dan bergizi yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, seperti buah-buahan, sayuran, dan makanan bergizi lainnya. Selain itu, penting juga untuk memperbanyak minum air putih agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik dan imun tubuh tetap kuat sehingga terhindar dari berbagai virus dan penyakit.

Dengan mengikuti pesan-pesan tersebut, diharapkan anak-anak dapat menjaga kesehatan mereka selama musim hujan dan tetap aktif serta bugar dalam menjalani kegiatan sekolah.

Pada pelantikan dokter kecil di SD Santo Antonius 02, setelah amanat, semua peserta dokter kecil dengan penuh semangat mengucapkan Panca Prasetya Dokter Kecil dan menyanyikan lagu Mars Dokter Kecil bersama-sama. Momen ini penuh makna, karena menjadi simbol komitmen mereka untuk menjalankan peran sebagai dokter kecil yang bertugas menjaga kesehatan di lingkungan sekolah.

Setelah itu, masing-masing anak dilantik secara resmi dengan pemberian topi dokter kecil. Pemberian topi ini menjadi simbol bahwa mereka telah sah menjadi bagian dari dokter kecil dan siap untuk melaksanakan tugas mereka dalam membantu menjaga kebersihan dan kesehatan teman-teman serta lingkungan sekitar. Pelantikan ini diakhiri dengan semangat tinggi dari seluruh peserta yang siap untuk menjalankan tanggung jawabnya dengan baik.

Penulis:

Anita Dewi Utami,S.Pd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *